Disaksikan Kemenag, LDII Dapat Bantuan CSR dari Telkom

0

Jember, 18 Agustus 2023

Sebagai salah satu BUMN terbesar di Indonesia yang bergerak di bidang Telekomunikasi, Telkom tidak terlepas dari tanggung jawab sosial terhadap masyarakat atau Corporate Social Responsibility (CSR) dengan tema “Digital untuk Semua”. PT Telkom Indonesia berkomitmen ikut serta mengambil peran dalam mengakselerasi peningkatan pendidikan daerah 3T di Indonesia melalui digitalisasi, dengan pemberian bantuan berupa perangkat komputer.

Salah satu sasaran bantuan yang dituju adalah Pondok Pesantren Binaan DPD LDII Kabupaten Jember. Ada dua ponpes yaitu Pondok Pesantren Minhajurrosyidin dan Pondok Pesantren Al-Manshurin. Penyerahan bantuan diserahkan secara simbolis oleh Bapak Rustam Efendi, Kepala Kadatel Tanggul Jember. Penyerahan bantuan ini dihadiri oleh Kasubag TU Kantor Kemenag Jember dan Pengasuh PonPes Minhajurrosyidin, KH. Akhmad Malik Afandi,S.P beserta Pengasuh Ponpes Al-Manshurin, Ustad Sutanto beserta perwakilan dewan guru kedua pondok.

Adapun bantuan digitalisasi yang diberikan oleh Telkom adalah berupa 2unit komputer dan 1 unit modem WiFi. Acara ini diawali dengan penyerahan bantuan secara langsung kepada pengasuh, kemudian dokumentasi bersama pihak perwakilan PT. Telkom dengan pengasuh beserta para santri, dan uji coba komputer.

Pada kesempatan tersebut, Bapak Rustam sebagai perwakilan dari Telkom, menyampaikan, tujuan pemberian bantuan ini dikhususkan untuk peningkatan inklusi pendidikan dan pemerataan kualitas digitalisasi sekolah daerah 3T, khususnya pesantren.

Rustam menambahkan, dukungan dan optimalisasi #DigitalUntukSemua dari Telkom diharapkan dapat membuat para pelajar maupun santri Indonesia sebagai penerus bangsa memperoleh pendidikan yang setara.

Sebagai informasi , komitmen Telkom untuk membangun pendidikan Indonesia telah dilakukan sejak lama melalui berbagai program.

Program tersebut meliputi Internet Goes to School, Bagimu Guru Kupersembahkan, Indonesia Digital Learning, My Teacher My Hero, Broadband Learning Center, Pustakan Digital, Employee Volunteer Program, dan lain-lain, ujarnya.

Senada dengan Rustam, ketua DPD LDII Kabupaten Jember, Akhmad Malik Afandi yang juga sebagai Pengasuh Ponpes Minhajurrosyidin berharap kerjasama dengan Telkom terus berlanjut sebagai upaya LDII berkontribusi untuk bangsa sesuai dengan delapan bidang pengabdian LDII yang salah satunya adalah platfom digital. Artinya dengan adanya bantuan ini, tentu sangat membantu proses pendidikan yang ada di pondok pesantren guna tercipta lulusan santri yang profesional dan religius serta memberi manfaat bagi bangsa dan negara.

Mewakili Kepala Kantor Kemenag Jember, Haji Ahmad Tholabi memberi apresiasi Telkom atas upaya ikut membantu mencerdaskan kehidupan bangsa lewat bantuan CSR ini. Artinya kemenag terus melakukan upaya kerjasama dengan stake holder termasuk dengan BUMN seperti PT Telkom dalam meningkatkan kualitas pendidikan yang ada di pondok pesantren. Karena usia pondok pesantren justru lebih awal dibanding negara ini sehingga peran pondok pesantren membangun bangsa ini tidak perlu diragukan lagi, ujarnya.

baca juga :

Pemuda LDII Bersih-Bersih Pantai Paseban di HUT RI ke-78 – DPD LDII JEMBER

Ratusan Pemuda LDII Upacara Bendera di Pantai Paseban, Jember – DPD LDII JEMBER

Dirgahayu Pramuka ke-62: Menanamkan Karakter Luhur Bangsa Kepada Santri – DPD LDII JEMBER

Peduli Sampah, LDII Adakan Pelatihan Eco Enzym – DPD LDII JEMBER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *